Aroma Of Heaven, Sebuah Film Tentang Kopi
Author:editorTembi / Date:24-06-2014 / Film ini menceritakan asal mula kopi yang berkembang di Desa Doro yang terletak di Pekalongan, Jawa Tengah, sampai mengulas tradisi mengunyah biji kopi khas orang Gayo yang disebut qertoev kopi.Selain kecintaannya pada kopi yang benar-benar diseduh dari biji kopi asli, kesabaran dan niat seorang Budi Kurniawan yang membutuhkan waktu tiga tahun untuk melakukan riset tentang sejarah kopi Indonesia, akhirnya membuahkan hasil visualisasi berupa film dokumenter yang bertajuk “Biji Kopi Indonesia” atau “Aroma Of Heaven”.
Berbicara kopi artinya bicara tradisi, kata pendiri cikopo.com, Tony Wahid. Film ini menceritakan asal mula kopi yang berkembang di Desa Doro yang terletak di Pekalongan, Jawa Tengah, sampai mengulas tradisi mengunyah biji kopi khas orang Gayo yang disebut qertoev kopi. Bahkan ketika memetik biji kopi yang berwarna kuning ada nyanyian tersendiri yang disenandungkan pemetiknya di daerah Timur Indonesia itu.
Adegang dalam film, sopir truk minum kopi
Film ini bukan hanya memaparkan tradisi namun juga rantai bisnis yang membawa aroma kopi Indonesia bisa tersebar sampai di gerai kopi luar negeri. Di film ini tergambarbetapa miris kesejahteraan para petani kopi di balik nilai bisnis yang tidak kecil.
Tradisi, seni, budaya, iman serta keyakinan adat memberikan kontribusi terhadap catatan alur sejarah kopi Indonesia sampai sekarang. Namun semua itu “kalah” dengan kenyataan “tradisi minum kopi sachet” di zaman yang serba instan ini.
Masyarakat dibiasakan untuk minum kopi instan yang murah yang jika ditilik lagi terbuat dari kopi yang sebagian besar sudah rusak dan peyot bahkan dicampur dengan biji jagung untuk kemudian dikemas dalam bentuk sachet. Seharusnya kebiasaan ini tidak terjadi jika masyarakat sadar untuk minum kopi yang terbuat dari biji kopi asli yang kualitasnya jauh lebih baik dan tidak memberikan efek samping untuk kesehatan karena campuran kimia yang digunakan.
Beatrix R Imelda
Peristiwa budayaLatest News
- 26-06-14
Vandalisme di Yogyak
Upaya pembersihan dan pembenahan yang dilakukan pemerintah, pelajar, kelompok-kelompok tertentu, dan warga biasa sering terasa sia-sia karena begitu... more » - 26-06-14
Didik Nini Thowok: L
Kekhasan Didik adalah tari cross gender, artinya tarian yang dibawakan oleh penari yang jenis kelaminnya berlawanan. Tarian putri dibawakan oleh... more » - 26-06-14
Teka Katon Raine Lun
Pepatah ini secara lebih luas mengajarkan bahwa hendaknya orang bersikap ksatria, jujur, terbuka, sportif, dan bertanggung jawab. Atau tidak ada yang... more » - 25-06-14
Gule Rakyat yang Ser
Benar-benar harga rakyat karena untuk seporsi nasi gule hanya dibanderol Rp 4.000 dan secangkir teh Rp 1.000. Jadi untuk sekali makan dan minum di... more » - 25-06-14
Sejarah Perkembangan
Judul : Sejarah Perkembangan Arsitektur Kota Islam Banten. Suatu Kajian Arsitektural Kota Lama Banten Menjelang Abad XVI sampai dengan Abad XX... more » - 25-06-14
Jose Immanuel Bingun
Malam itu ada banyak wisatawan asing dan wisatawan Nusantara yang secara khusus menyaksikan pergelaran wayang golek di Tembi. Sebagian dari wisatawan... more » - 24-06-14
Olga Lydia Senang Be
Artis bedarah oriental Olga Lydia mengaku sangat senang berkunjung ke museum. Tidak hanya museum di dalam negeri, jika ada kesempatan ke luar negeri... more » - 24-06-14
Nisan Panglima Jogod
Panglima Jogodolok menurut sumber setempat adalah keturunan Majapahit yang mengembara sampai di Cepor dan kemudian tinggal di tempat ini.... more » - 24-06-14
Aroma Of Heaven, Seb
Film ini menceritakan asal mula kopi yang berkembang di Desa Doro yang terletak di Pekalongan, Jawa Tengah, sampai mengulas tradisi mengunyah biji... more » - 23-06-14
Jembawan Menjadi Ker
Ramawijaya mengetahui hal ini dan berniat menjatuhkan hukuman kepada adiknya karena telah melakukan perbuatan yang tidak pantas. Namun sebelum orang... more »