Tembi

Makanyuk»MENU SEHAT TAHU TELUPAT

14 Dec 2009 09:34:00

Makan yuk ..!

MENU SEHAT TAHU TELUPAT

Ada bermacam jenis kupat tahu yang bisa dicari di Yogya. Namun, jenis yang satu ini dinamakan sedikit berbeda, yakni tahu telupat. Barangkali karena pemiliknya orang dari Sukoharjo, kata kupat, atau ketupat, jika di Sukoharjo dikenal dengan nama telupat. Baiklah. Tidak terlalu penting soal nama. Ada hal menarik dari sajian tahu telupat ini, ialah slogan yang disertakan untuk menikmati makanan. Slogan itu berbunyi ‘menu sehat dan halal’.

Di mana tahu telupat ini bisa dikunjungi?

Untuk di Yogya ada di tiga tempat. Salah satunya di jalan Parangtritis Km 4,5. Persis disebelah selatan ring road arah memasuki jalan Parangtritis. Letaknya di tepi jalan, sehingga mudah sekali untuk dikunjungi. Dari arah utara ring road jalan Parangtritis, hanya sekitar 5 menit sampailah di warung tahu telupat. Warungnya terbuat dari bambu dengan konstruksi terbuka, sehingga terasa luas dan semilir angin masuk dari mana saja. Selain di jalan Parangtritis, tahu telupat ini juga bisa dikunjungi di jalan Imogiri timur Km 7,5. Dari terminal bus Giwangan menuju arah selatan. Satu lagi tempat yang bisa dikunjungi di jalan Stan Maguwoharjo (ring road utara) atau sebelah timur SMK 1.

Tahu telupat ini bumbunya sama dengan kupat tahu, atau jenis tahu telupat yang lain. Bumbu kacang tidak pernah dilupakan, bawang putih selalu ada. Tambahan lain diluar bumbu adalah telor. Jadi, tahu telupat ini dilengkapi dengan telur. Namun meminta tanpa telur juga dilayani. Yang membedakan dari kupat tahu yang terletak diperempatan Muja-Muju, atau yang dikenal dengan perempatan SGM. Disana, kupat tahunya ada tempe, sehingga ada tahu dan tempe pada kupat tahu disana, yang usianya sudah 30 tahun lebih.

Tahu telupat ini memang baru sekitar 10 tahun. Jadi belum terlalu lama dibandingkan dengan yang diperempatan SGM. Dalam usia 10 tahun, telupat tahu sudah memiliki warung di tiga tempat. Yang unik lagi, selain tahu telupat, tersedia juga bakso telupat. Jadi, tinggal memilih, tahu telupat atau bakso telupat.

Harga tahu telupat tidak mahal. Hanya Rp 7.500 satu porsi. Kalau menggunakan telor, harganya menjadi Rp 8.500. Bermacam minuman bisa dipilih, ada minuman tape ketan, atau juga juice apel atau juice apokat. Warung tahu telupat ini buka sejak pagi jam 10.00 sampai 22.00. Jadi, memang cukup panjang warung tahu telupat melayani pembeli yang datang secara silih berganti.

Rasanya memang khas: maknyus. Kalau suka pedas tinggal memilih berapa cabe yang diperlukan. Kalaupun tidak suka pedas, cukup satu cabe, rasa pedasnya sudah menggigit lidah.

Sebagaiamana umumnya kupat tahu dan juga lotek, tahu telupat ini juga tidak meninggalkan kerupuk. Diantara sayuran, kupat dan tahu, kerupuk pun menyertainya. Sehingga ketika menikmati tahu telupat sembari menggigit kerupuk, maka bunyi kriuk, kriuk memberikan nuansa pada rasa tahu telupat.

Ons Untoro




Artikel Lainnya :


Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta