Jangan Bening Iga Tembi

Jangan Bening Iga TembiKata ‘jangan’ belum tentu berarti larangan, apalagi jika konteks kalimatnya tidak mendukung arti itu. Karena di Jawa, kata ‘jangan’ memiliki makna lain. Seperti ditulis pada judul di atas, kata ‘jangan’ mempunyai arti sayuran. Jadi, kalau kalimat lengkapnya ‘Jangan bening iga’ bukan berarti melarang untuk makan menu iga bening. Kalimat di atas adalah nama menu yang disediakan restotaran Pulosegaran, di kompleks Tembi Rumah Budaya, jalan Parangtritis Km 8,5, Tembi, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta. Nama menunya ‘Jangan bening igai’ Menu promo ini disediakan selama satu bulan dari 4 Februari sampai 4 Maret 2012.

Jangan bening, atau sayur bening, yang sering kita temukan diberi variasi bakso atau makroni, atau bisa juga balungan ayam, daging ayam. Pada menu ‘Jangan bening iga’ atau ‘sayur bening iga’ diberi daging iga sapi. Sayurannya berupaJangan Bening Iga Tembibayam dan wortel. Bumbu dari ‘jangan bening iga’ ini memberikan rasa nikmat pada menu ini. Bumbunya berupa: bawang merah, bawang putih, bawang Bombay, daun bawang, sledri, tomat, wortel, pala dan margarin.

Kuah dari ‘jangan bening iga’ ini diberi bumbu berupa garam, lada dan gula. Menikmati kuah ‘jangan bening iga’ rasa gurihnya sangat kuat, sehingga membuat nikmat. Apalagi daging iganya empuk sehingga menambah rasa enak pada menu ini. Belum lagi, dilengkapi dengan sambal mentah, wah tambah semakin nendang rasa ‘jangan bening iga ini’

Harganya juga tidak mahal. Satu porsi jangan bening hanya Rp 21.600 sudah termasuk nasi putih.

Setiap bulan, restoran ‘Pulosegaran’ Tembi Rumah BudayaJangan Bening Iga Tembimembuat promo menu. Karena itu setiap bulan selalu ada menu baru. Pada bulan Februari ini, menu ‘jangan bening iga’ adalah promo menunya. Kelengkapan dari prom menu, berupa minuman. Untuk bulan Februari ini promonya berupa ‘Jus degan aren’.

Bahan dari ‘jus degan aren’ ini adalah, degan, air degan, gula aren dan simple sirup, Jus dicampur es sehingga kenikmatan gula aren dan kelapa muda beradu dengan rasa dingin. Minuman ini ‘berdampingan’ dengan menu ‘jangan bening iga’. Sehingga’ setelah menikmati menu panas dari jangan bening iga, diredakan dengan segelas jus degan aren. Segelas ‘jus degan aren’ seharga Rp. 7.200,-

Di restoran ‘Pulosegaran’ Tembi Rumah Budaya memang ada bermacam jenis menu, yang setiap hari disediakan. Dan jugaJangan Bening Iga Tembianeka minuman eksotik, misalnya wedang secang, Wedang uwuh. Ada juga teh poci.

Pilihan menu makannya juga beragam, ada gule banyak, ayam goreng (kampung) soto bebek, iga bakar madu dan beberapa menu lainnya. O, ya, disediakan juga bakmi Jawa, goreng ataupun godog. Nasi goreng juga bisa dipesan.

Suasana restoran ‘Pulosegaran’ juga khas Jawa. Bangunannya dari kayu. Kursi dan meja yang dipakai sebagai tempat makan berupa kayu, yang memberikan kesan khas Yogya masa lalu. Adakalanya, untuk menikmati menu yang dipesankan, irama gending2 menemani tamu yang datang di restoran ‘Pulosegaran’.

Seperti juga restoran di tempat-tempat lain. Restoran ‘Pulosegaran’ juga tersdia free hotspot. Jadi, tamu bisa menikmati menu makanan di restoran ini sambil berinteraksi dengan temannya yang sedang berada di tempat yang jauh.

Bagi yang suka ‘jangan bening iga’ atau ‘sayuran bening iga’. Ada baiknya menyempatkan diri untuk mampir di restoran ‘Pulosegaran’ dan memesan ‘jangan bening iga’. Silahkan.

Makan yuk ..!

Ons Untoro

Artikel Lainnya :


Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta