Ayam Bumbung Bumbu Taliwang dan Chiken Wings

Ayam Bumbung Bumbu Taliwang dan Chiken Wings

Pilihan menu di Yogya memang ada bermacam. Lokasi kulinerpun ada dibanyak tempat. Bahkan tempat yang dulu tidak dikenali sebagai tempat makan, hanya ruang kosong dari halaman satu kantor, kini telah dibangun rumah makan. Tempatnyapun strategis, di tepi jalan, sehingga mudah sekali diakses. Apalagi tempat parkirnya cukup luas.

Rasanya orang tahu, RRI Yogya yang terletak di jalan Demangan, disebelah selatan bangunan ada ruang kosong, tetapi sekarang ruang kosong itu telah dirikan bangunan, salah satunya untuk rumah makan, yang dikenal dengan nama ‘Quek2 Resto’. Ruang makannya luas: terbagi dua di dalam dan di teras. Tak ada sekat-sekat yang membatasi. Ruangnya terbuka, sehingga bisa melihat dari luar maupun dari dalam.

Beberapa hari lalu, di malam yang terasa dingin di Yogya, ‘Kuliner Tembi’ menyusuri tempat-tempat kuliner di Yogya, dan sampailah pada ‘Quak2 Resto” ini. Seringkali dulu ‘bermain’ di daerah ini, tetapi belum ada resto. Rupanya sekarang, sudah ada bangunan yang bisa dipakai untuk santai, sambil makan dan berbincang.

Ada banyak pilihan menu yang ditawarkan, ‘Kuliner Tembi’ malam itu memilih jenis menu yang belum pernah dicoba, yakni ayam bumbung bumbu taiwang dan chiken wings. Nasinya dimasak dengan bambu (bumbung), sehingga bentuk nasi yang disajikan memang seperti bumbung.

“Ayam bumbung bumbu taliwang, citarasa khas Lombok dihadirkan dengan nuansa yang berbeda dalam olahan daging ayam didalam bumbung” demikian tulisan yang tertera pada list menu.

Ayam Bumbung Bumbu Taliwang dan Chiken Wings

Dan menikmati ‘ayam bumbung bumbu Taliwang’ ini, meski tak disertai lauk, sesungguhnya lauknya sudah menyatu dengan nasi bumbung, yang disajikan dengan sayuran. Bentuk penyajiannya, sayuaran diletakkan dibawah nasi bumbung untuk menyangganya, sehingga mengambil nasi bumbung sekaligus bisa mengambl sayuran. Untuk melengkapi lauknya, sekalian memesan menu ‘chiken wings’: Bagian sayap ayam yang dimasak dan diolah dengan bumbu spesial, Sejenis ayam goreng bacem, tetapi memiliki citarasa lain, dan dagingnya sangat empuk, sehingga tidak susah untuk dikunyah. Chiken wings, menambah rasa ‘nasi bumbung’ menjadi tambah nikmat.

Melengkapi menu makanan, yang ada sejumlah pilihan, tersedia pula sejumlah pilihan minuman, ec campur, aneka juice dan bermacam menu pilihan lainnya. ‘Kuliner Tembi’, seperti biasa, memilih juice jambu biji. Selain jenis pilihan juice ini, biasanya ‘kuliner Tembi’ memilih juice sirsak.

Nasi bumbungnya, pada menu ‘ayam bumbung bumbu Taliwang’ persis menyerupai nasi goreng, namun sama sekali tak ada rasanya minyak goreng. Nasinya seperti dikukus, tetapi mengukusnya bukan menggunakan daun, melainkan dengam bumbung, atau bambu. Jadi, sesungguhnya, menanak nasi dengan bumbung, laiknya menanak nasi menggunakan soblok/manci.

Maka, begitu nasi bumbung ada di depan meja, dan begitu disendok dan dikunyah, rasa panas pada nasih masih terasa. Tapi justru karena masih panas itulah, merasakan betapa nikmatnya makan ‘nasi bumbung’. Setidaknya, melalui ‘nasi bumbung’ kita memiliki imajinasi menu lain dari luar daerah yang, tidak hanya dari Jawa atau Suamtra.

Ayam Bumbung Bumbu Taliwang dan Chiken Wings

Di Yogya, kita memang bisa menemukan pilihan menu makan dari daerah-daerah yang ada di nusantara ini: Aceh, Padang, Makasar, Menado, Bali, Jawa Barat dan lain2nya. Menu dari Lombok adalah pilihan lain dari kecenderungan memilih menu yang sudah ada. Ingin mencoba ‘Ayam Bumbung Bumbu Taliwang’ datanglah ke Quek2 Resto, di halaman RRI Demangan, Yogya. Di Quak2 Resto, tersedia pula “bebek betutu’, artinya resto ini tidak hanya menyediakan menu dari Lombok.

Makan yuk ..!

Ons Untoro

Artikel Lainnya :


Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta