SUMUR KRAPYAK: NYARIS TAK TERJAGA

SUMUR KRAPYAK: NYARIS TAK TERJAGAKeletakan

Sumur Krapyak terletak di Dusun Krapyak Wetan, Kalurahan Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten bantul, Propinsi DIY. Lokasi ini dapat dijangkau melalui JL. DI. Panjaitan (Plengkung Gading/Alun-alun Kidul) Keraton Yogyakarta ke selatan hingga mentok ke bangunan Panggung Krapyak. Jika sudah sampai di bangunan Panggung Krapyak ini pengunjung tinggal mengikuti gang kecil (jalan klampung) ke arah kiri/timur. Pada jarak sekitar 400 meter dari Panggung Krapyak terdapat gang kecil ke kanan (selatan). Ikuti gang ini. Pada jarak sekitar 100 meter pengunjung akan sampai ke lokasi. Lokasi Sumur Krapyak ini berada di sisi timur gang kampung.

Kondisi Fisik

SUMUR KRAPYAK: NYARIS TAK TERJAGASumur Krapyak sudah tidak berfungsi lagi sebagai sumur. Kondisinya sudah demikian rusak. Lantai di seputar dinding sumur telah banyak yang pecah dan tidak berbentuk lagi. Bibir atau dinding sumur juga banyak yang pecah. Tiang sebagai sangkutan roda dan tambang untuk menimba air juga tidak ada. Kedalaman asli dari sumur juga tidak kelihatan lagi karena sumur ini telah ditimbun tanah. Kedalam yang dapat dilihat dari sumur ini hanya berukuran sekitar 80 Cm. Diameter dari sumur ini berukuran 115 Cm. Sedang ketSUMUR KRAPYAK: NYARIS TAK TERJAGAebalan bibir sumur adalah 30 Cm.

Dinding sumur terbuat dari susunan batu bata dengan perekat berupa campuran beberapa bahan material seperti pasir, gamping, dan batu bata merah yang telah dihaluskan. Demikian pun plester dari sumur ini juga merupakan campuran pasir, batu bata yang dihaluskan, dan gamping.

Latar Belakang

Sumur Krapyak yang oleh warga setempat sering disebut juga sebagai Sumur Sepuh keberadaannya sebenarnya tidak bisa dipisahkan dengaSUMUR KRAPYAK: NYARIS TAK TERJAGAn Kolam Krapyak. Hanya saja bekas dari Kolam Krapyak ini sekarang tidak tampak lagi karena telah telah tertutup oleh tanah dan juga pada lokasi bekas Kolam Krapyak telah banyak didirikan bangunan.

Diduga bahwa Sumur Krapyak maupun Kolam Krapyak dulunya merupakan bangunan yang menjadi bagian dari Panggung Krapyak. Pendeknya, Kolam Krapyak, Sumur Krapyak, dan Panggung Krapyak adalah kompleks bangunan yang tidak bisa dipisah-pisahkan. Fungsi dan keberadaannya saling menunjang dan melengkapi. Sumur Krapyak diduga menjadi salah satu sumber air bersih di kompleks bangunan Krapyak di masa lalu. Sementara Kolam Krapyak kemungkinan difungsikan sebagai semacam kolam untuk keperluan rekreatif bagi keluarga raja.

Kini Sumur Sepuh alias Sumur Krapyak ini nyaris tidak terperhatikan. Keberadaannya kelihatan tidak terpelihara atau terjaga.

a.sartono




Artikel Lainnya :



Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta