Judul : Campur Bawur. Jilid 2
Penulis : Mas Samud Sastrawardaya
Penerbit : J.B. Wolters, 1950, Groningen-Jakarta
Bahasa : Jawa, dengan huruf Jawa cetak
Jumlah halaman : 166
Ringkasan isi :
Buku ini seperti bunga rampai memuat berbagai macam cerita, dipergunakan pada Sekolah Rakyat (sekarang Sekolah Dasar). Buku ini memakai huruf Jawa, karena pada masa tersebut pelajaran membaca dan menulis huruf Jawa masih sangat diperhatikan, disamping membaca dan menulis huruf Latin. Melihat isi dan bentuknya dapat dikatakan buku ini digunakan untuk siswa yang telah menguasai huruf Jawa (bukan lagi mempelajari dasar-dasar penulisan dan pembacaan kata/kalimat).
Bacaan atau cerita yang dimuat sebanyak 33 buah, petikan dari berbagai sumber. Isinya mulai dari kejadian sehari-hari, cerita rakyat/legenda, cerita binatang (fabel), cerita wayang, lelucon, tembang Jawa, bahkan iklan. Sebagai contoh, cerita kehidupan kota Banjarmasin dan sekitarnya sebagai kota di atas air karena aktifitas masayarakat banyak dilakukan melalui sungai. Terjadinya kawah Kuwu menurut cerita rakyat adalah dari kisah Jaka Pekik dan Rara Denok Cerita kera dan kijang yang mencuri kacang panjang adalah sebuah cerita binatang tentang moral yang baik dan buruk serta akibat yang akan didapat. Meninggalnya Patih Suwanda adalah sebuah cerita wayang mengenai kisah seorang prajurit yang gagah berani. Adapula cerita tentang W.R. Supratman, pelajaran matematika, pohon remujung, ikan lele dan sebagainya.
Sebagai sebuah buku pelajaran (pelajaran membaca dan menulis) buku ini tidak hanya “mengajari” siswa untuk pandai membaca dan menulis dalam huruf Jawa, tetapi juga “mengajari” tentang budi pekerti, ilmu pengetahuan dan lain sebagainya.
Teks : Kusalamani
Artikel Lainnya :
- Salatiga. Sketsa Kota Lama(21/09)
- Mangan Krupuk(24/07)
- Cerita, Kereta dan Musik(27/11)
- JUDUL BUKU(25/03)
- Denmas Bekel(06/08)
- 21 Januari 2011, Kabar Anyar - PEDANG DAN CATATAN SEJARAH(21/01)
- Ya, Bagus, Ucapan Khas Tino Sidin Dihadirkan Ulang(26/11)
- Salah Kaprah Bahasa Jawa. Kontroversi Benar-Salah Bahasa Jawa(13/07)
- 5 Februari 2011, Kabar Anyar - BAHASA JAWA JANGAN DIHILANGKAN (05/02)
- 27 Nopember 2010, Denmas Bekel(29/11)