Ken Nala Amrytha
Ingin Jadi "Stage Performance"

Ken Nala Amrytha Ingin Jadi "Stage Performance"

Jika sering melihat pertunjukkan yang disajikan oleh Eki Dance Company, artinya anda pasti sudah sering melihat wajah cantiknya wara-wiri hampir disetiap pertunjukkan Eki. Di usianya yang masih sangat muda, perempuan cantik dan mungil ini bercita-cita menjadi “stage perfomance”. Di kemudian hari, ia ingin namanya besar dan bisa dikenal sebagai. penari, sekaligus pemain teater yang bisa bernyanyi di panggung besar dan megah. Nama lengkapnya, Ken Nala Amrytha, lahir di Jakarta, 23 September 1995, bakat seni Nala, sudah terlihat sejak ia masih belita. Melihat bakat bakat orang tua turun ke putrinya, pasangan Rusdy Rukmarakata (Koreografer EKI Dance Company) dan istrinya, Aiko Senosoenoto memasukkan Nala ke sanggar teater di usia Nala yang masih 5 tahun.

Pengalaman pertamanya, ia pernah digandeng musisi dan budayawan Sudjiwo Tedjo untuk berduet menyanyikan lagu “Hujan Deras” dalam album Sudjiwo Tedjo berjudul “Syair Dunia Maya”. Perfomance mereka kemudian dilanjutkan dalam pertunjukkan “Kabaret Jo” produksi Eki Dance Company. Selepas itu, deretan tawaran untuk Nala mengalir deras, setelah orang dari rumah produksi menonton performance Nala, ia diajak kasting dan bermain dalam beberapa judul sinetron, antara lain “Jungkir Balik Dunia Sissy”, “Coba Lu Jadi Gue”, dan “Dunia Sissy Jungkir Balik Lagi”. Masih teringat jelas dalam ingatan Nala, saat pertama ia ikut kasting, satu kali membaca dialog dan langsung diterima.

Ken Nala Amrytha Ingin Jadi "Stage Performance"

Karirnya kemudian semakin melambung, setelah debutnya dalam layar lebar di mulai. Film “Perempuan Punya Cerita” yang diproduksi tahun 2008, Nala berperan sebagai anak dari Shanty yang menjadi korban pelecehan dan korban perdagangan perempuan. Ditahun yang sama, ia juga membintangi film “Liburan Seru” dari rumah produksi Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen. Tak dipungkiri, persoalan waktu lah yang kemudian membuat dara yang saat ini duduk dikelas II SMA ini berhenti membintangi sinetron dan film. “Aku nggak bisa membagi waktu untuk bisa main film dan sinetron, jadi sekarang aku memilih untuk pertunjukkan panggung aja, biar bisa fokus sekolah,” katanya.

Saat ini sudah tak terhitung sudah berapa judul karya teater dan musikal diperankan oleh Nala, segudang kegiatan yang padat setiap hari di Eki Dance Company, latihan tari, vokal dan teater semakin membentuk dirinya menjadi lebih baik dalam setiap pertunjukkan. Belum ada kata puas dalam setiap lakonnya, Nala pernah berjanji pada dirinya akan terus berbenah diri agar bisa menjadi “stage performance” yang baik dan profesional. “Sampai sekarang aku masih belum terpikirkan bercita-cita lain selain menjadi “stage perfomance”, ingin seperti siapa, aku juga belum ada role model. Aku ingin menjadi diri aku sendiri dan sukses dengan cita-citaku,” tutupnya. Selain cantik dan berbakat, Nala akan menjadi pelakon masa depan yang sangat potensial. Bakatnya dalam seni pertunjukkan dan seni peran tak perlu diragukan, semoga bisa tercapai dan terus menggali potensi dalam diri.

Ken Nala Amrytha Ingin Jadi "Stage Performance"

Temen nan yuk ..!

Natalia S.
Foto: Berbagai sumber

Artikel Lainnya :


Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta