Judul : Serat Laksitardja
Penulis : R.M. Soerjawinarsa
Penerbit : Drukkerij Providence, ---, Poerwokerto
Bahasa : Jawa dalam bentuk gancaran / prosa
Jumlah halaman : 35

Serat Laksitardja

Titah atau ciptaan Tuhan adalah semua yang menjadi isi dunia dan dunia itu sendiri. Masing-masing berdiam di tempatnya sesuai dengan fungsinya. Manusia adalah ciptaan Tuhan yang diberi berbagai kelebihan dibanding ciptaan lain.

Manusia hidup di dunia dengan dua rasa/sifat, yaitu raos jati/rasa sejati dan yang satu ada lima rasa yang disebut pancadriya/pancaindra, terdiri pendengaran (telinga), penglihatan (mata), penciuman (hidung), pengecap (lidah), dan peraba+perasa (kulit). Rasa sejati menuju ke arah karahayon/keselamatan, sedangkan pancadriya apabila tidak dikendalikan akan menjadi halangan menuju keselamatan, karena masing-masing bisa menjadikan angkara murka (tidak pernah merasa puas). Cara mengendalikannya adalah dengan melatih kesabaran dan menata diri. Semedi (mencegah/mengendalikan beberapa keinginan) juga merupakan salah satu cara yang dapat dipakai.

Tetapi karena manusia hidup di dunia ini dengan aturan dunia, manusia juga mempunyai kewajiban untuk memenuhi kebutuhan duniawi. Manusia boleh saja mencari kehormatan, harta benda dan juga kedudukan. Asal dicari dan digunakan sebagaimana mestinya, hal tersebut pada akhirnya juga akan menuju ke keselamatan. Dalam budaya Jawa ada istilah semat, drajat, dan kramat.

Baca yuk ..!

Kusalamani

Artikel Lainnya :


Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta