Indonesia Menari 2015 Targetkan Ribuan Peserta
12 Nov 2015Sukses digelar sejak tahun 2012, Indonesia Menari yang digagas Galeri Indonesia Kaya kembali hadir mengajak masyarakat untuk menari massal dengan koreografi yang memadukan tarian Nusantara dan modern. Bersama Gigi Art of Dance, Indonesia Menari 2015 menargetkan ribuan peserta dari berbagai elemen masyarakat.
Indonesia Menari tahun lalu berhasil mengajak 1.200 peserta untuk berpartisipasi, yang terdiri dari 76 grup dan 207 individu. Mereka berasal berbagai komunitas, sanggar tari, sekolah dan universitas di Jakarta. Kegiatan budaya itu juga berhasil mendapat penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai Parade Tari Nusantara di Dalam Mall dengan Penari Terbanyak.
Keberhasilan tersebut diharapkan bisa terulang di tahun ini, bahkan melebihi kesuksesan tahun-tahun sebelumnya. Renitasari Adrian, Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation mengatakan seni tari sebagai salah satu budaya tradisional Indonesia sering dianggap sebagai salah satu kesenian yang sulit dipelajari. Untuk mengubah anggapan tersebut, juga untuk mendekatkan kembali budaya tradisional dan kesenian Indonesia itu, digelarlah Indonesia Menari setiap tahun.
Masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya, Indonesia Menari 2015 mengangkat konsep tradisional – moderen, penggabungan antara hip hop, balet, K-pop dan tarian tradisional. Tahun ini beberapa tarian yang akan dipertunjukan adalah janger Bali, jali-jali Betawi, Sajojo dari Papua dan Tor-tor dari Sumatera Utara.
Gianti Giadi (Gigi) bersama kelompok tari binaannya yang memperkenalkan dan mengajarkan langsung koreografi yang terdapat di helatan Indonesia Menari 2015 dalam acara Road to Indonesia Menari 2015 yang berlangsung pada Sabtu 7 November 2015 di Auditorium Galeri Indonesia Kaya.
Acara berjalan secara interaktif, dimana peserta dapat mengikuti gerakan-gerakan yang Gigi contohkan selama acara berlangsung. Penikmat seni juga bebas bertanya dan belajar menari. Suasana yang akrab membuat seni tari yang terkesan sulit, menjadi menyenangkan. Pada sesi ini, para penikmat seni juga diberikan tips menari dan mempelajari koreografi Indonesia Menari 2015.
"Sekarang kan banyak anak muda yang lebih banyak pengaruh moderennya. Jadi, kita ingin menunjukkan bahwa biar pun moderen, jangan sampai lupa sama akar tradisional kita," jelas Gianti. ia juga menambahkan, dedikasi Galeri Indonesia Kaya dalam melestarikan seni tari tradisional melalui Indonesia Menari ini merupakan cara yang cukup menarik bagi para generasi muda agar lebih mengenal dan juga melestarikan seni tari tradisional Indonesia.
Selain diajarkan secara langsung oleh Gigi, bagi yang belum sempat hadir, calon peserta bisa melihat tutorial tarian melalui website http://www.indonesiakaya.com/indonesiamenari/dan video Youtube dengan keterangan Tutorial Indonesia Menari 2015.
Indonesia Menari 2015 akan digelar indoor di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat, Minggu, 22 November 2015 pukul 13.00. Ada hadiah puluhan juta rupiah untuk pemenang,.
Natalia S.
Foto: ImageDynamics
Baca Juga
- 14-11-15
Museum Sonobudoyo Ultah ke-80 Gelar Program Sehari Kunjungan Gratis
Bertepatan dengan hari jadi yang ke-80 tahun di bulan November 2015, Museum Negeri Sonobudoyo Yogyakarta mengadakan program kunjungan gratis sehari... more » - 12-11-15
Merti Tuk Wujud Komitmen Menjaga Sumber Air
Merti Tuk ini dilakukan dengan kirab yang melibatkan hampir semua warga Dusun Ngepring dan Kemiri. Ada pun yang dikirab adalah nasi tumpeng, nasi... more » - 05-11-15
Festival Memedi Sawah 2015 Semakin Meriah
Pada FMS kali ini bentuk memedi sawah, yang umumnya terbuat dari jerami atau sekam padi, semakin bervariasi dan beraneka ragam. Memedi sawah adalah... more » - 03-11-15
Penghargaan Untuk Seniman Dan Pelestari Budaya Bantul
Pada Kamis, 29 Oktober 2015 Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul menggelar acara pemberian penghargaan kepada seniman, kelompok seni, dan... more » - 31-10-15
Merti Bumi Kampung Surocolo, Telah Ada Sejak Zaman Diponegoro
Merti Bumi Kampung Surocolo-Gua Jepang, Pundong, Bantul, selalu dilakukan rutin setiap tahun sekali. Acara tersebut umumnya dilaksanakan pada musim... more » - 30-10-15
Festival Langen Carita 2015 Digelar di Tembi
Festival Langen Carita antarkecamatan ini diikuti oleh peserta berkelompok terdiri dari 50 orang dengan ketentuan pemain sebanyak 25 orang berusia... more » - 28-10-15
Upaya Memopulerkan Kembali Batik Kudus
Awalnya Miranti Serad Ginanjar, penulis buku “Batik Kudus The Heritage” jatuh cinta pada motif dan detail batik Kudus dengan kombinasi warna yang... more » - 22-10-15
Penyerahan Hadiah Lomba Foto Warisan Budaya Kabupaten Bantul 2015 di Tembi
Lomba yang diikuti oleh 48 fotografer dengan jumlah karya sebanyak 175 foto ini akhirnya menghasilkan juara I-III, juara harapan I-III, 5 foto... more » - 21-10-15
Lukisan Kerik Karya Wonny yang Mengajak Peduli Sesama
Lukisan Wonny seperti cermin yang mengajak kita untuk merefleksi kembali hati dan sikap hidup kita yang pada gilirannya mengajak kita untuk semakin... more » - 21-10-15
Hamemayu Hayuning Bawana di Ganjuran
Inti dari Deklarasi Ganjuran adalah mengajak masyarakat untuk membangun pertanian dan pedesaan yang lestari, yang berwawasan lingkungan, murah secara... more »
Artikel Terbaru
- 14-11-15
Selasa Kliwon Hari B
Selasa Kliwon, 17 November 2015, kalender Jawa tanggal 4, bulan Sapar, tahun 1949 Jimawal, hari baik untuk berbagai macam keperluan. Namun tidak baik... more » - 14-11-15
Karyawan PT Frisian
Mereka sangat antusias belajar gamelan. Apalagi masing-masing kelompok, tidak hanya bermain gamelan, tetapi juga mencoba menembangkan syairnya, yaitu... more » - 14-11-15
Museum Sonobudoyo Ul
Bertepatan dengan hari jadi yang ke-80 tahun di bulan November 2015, Museum Negeri Sonobudoyo Yogyakarta mengadakan program kunjungan gratis sehari... more » - 14-11-15
Nasi Rawon Komplit T
Dagingnya yang sangat empuk dengan bumbu rawon yang demikian meresap membuat lidah terlena karena nikmat. Kecambah segar menjadi penjeda yang kompak... more » - 13-11-15
Buku Yang Menyingkap
Buku ini membicarakan tentang sejarah, peranan (sumbangsih) dan eksistensi Banyumas, juga bahasa sebagai ciri khas pembeda dengan daerah lain. Tidak... more » - 13-11-15
Hasil Kompetisi Trie
Untuk tahun 2015 ini kompetisi Trienale Seni Grafis Indonesia V diputuskan berskala internasional. Optimisme Bentara Budaya selaku penyelenggara... more » - 12-11-15
Indonesia Menari 201
Sukses digelar sejak tahun 2012, Indonesia Menari yang digagas Galeri Indonesia Kaya kembali hadir mengajak masyarakat untuk menari massal dengan... more » - 12-11-15
Merti Tuk Wujud Komi
Merti Tuk ini dilakukan dengan kirab yang melibatkan hampir semua warga Dusun Ngepring dan Kemiri. Ada pun yang dikirab adalah nasi tumpeng, nasi... more » - 11-11-15
Giryadi, Penyair dan
Sebagai ulusan seni rupa, dia malah menekuni sastra dan teater, dan puisi adalah karya yang terus diciptakan dia. Makanya, dia dikenal sebagai... more » - 10-11-15
Budaya Nonbendawi Yo
Gamelan Jawa, selain menjadi ciri khas masyarakat Jawa di DIY, juga masyarakat Jawa yang ada di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Bahkan gamelan... more »