- Beranda
- Acara
- Berita Budaya
- Berita Tembi
- Jaringan Museum
- Karikatur
- Makan Yuk
- Temen
- Tentang Tembi
- Video Tembi
- Kontak Kami
Yogyakarta-yogyamu»KEHIDUPAN DI ATAS BATU KARANG
01 Jan 2008 05:26:00Yogyamu
KEHIDUPAN DI ATAS BATU KARANG
Melihat batukarang dengan segera orang akan ingat akan lautan, karena hanya di dasar lautan batukarang bisa di dapatkan. Tetapi ketika batukarang bisa ditemui di daratan, sangat boleh jadi, bisa di duga, tempat tersebut dulunya adalah daerah lautan yang telah mengering. Daratan yang berbentuk batukarang, selain bisa didapatkan di wilayah NTT juga bisa di dapatkan di Daerah Istimewa Yogyakarta, sebuah daerah yang menjadi pusat kekuasaan Mataram dan berada di tepi laut Selatan. Barangkali letaknya di tepi laut, dan barangkali pula daerah-daerah yang sekarang telah mengering serta menjadi daratan yang berupa batukarang, dulunya adalah lautan. Daratan batukarang ini letaknya di Kabupaten Gunung Kidul, tepatnya di kawasan Kecamatan Panggang dan sepanjang arah menuju ke kawasan tersebut.
Di daratan batukarang ini tetap ada kehidupan. Ada orang yang tinggal dan menghuni kawasan tesebut. Ada pohon-pohon dan tanaman yang hidup. Bahkan, dalam kepercayaan dan mitos, Panembahan Senapati, pendiri kerajaan Mataram, mendapatkan wahyu di kawasan batukarang di daerah yang dikenal dengan nama "Kembang Lampir" dan biasa disebut sebagai "mBanglampir".
Itulah kehidupan. Dia akan bertahan di mana saja sepanjang kehidupan menghendaki untuk terus tetap bertahan. Artinya, kehidupan tidak harus tinggal di kota besar penuh fasilitas di atas kawasan batukarang pun kehidupan terus bisa berdenyut, seperti bisa dilihat dalam foto-foto di bawah ini.
Ons Untoro. Foto-foto Didit.
Artikel Lainnya :
- Candi Kimpulan, Bangunan Lama Dalam Kerudung Bangunan Modern(15/02)
- Dolanan Dhempo(16/05)
- 11 Agustus 2010, Yogjamu - DI JOGJA ADA PETERNAK TIKUS(11/08)
- Sengkuni, Sang Patih Licik (4)(07/12)
- Pigunanipun Basa Krama Alus(14/12)
- Denmas Bekel(01/09)
- 25 Nopember 2010, Situs - Tembi TIDAK TAHU PROSEDUR(25/11)
- In Memoriam, Gairah Berpuisi Dibawa Pergi Boedi Ismanto SA(14/03)
- 29 April 2010, Situs - SENDANG BANYU URIP: PETILASAN SUNAN KALIJAGA DAN SUNAN GESENG DI BANTUL(29/04)
- 2 Nopember 2010, Kabar Anyar - BERBURU TANGGA SURGA DI TANAH DJAWA(02/11)