Tembi

Yogyakarta-tempo-doeloe»Alun Alun lor (utara) tahun 1888

17 Oct 2007 06:00:00

Djogdja Tempo Doeloe

Alun-Alun lor (utara) tahun 1888

Di halaman depan Kraton Ngayogyakarta Hadingrat terdapat, dalam istilah sekarang disebut sebagai "ruang publik", namanya alun-alun lor (utara). Di tengah alun-alun ini terdapat dua pohon beringin, dan dikenal dengan sebutan "ringin kurung", karena pohon beringin ini terletak di tengah pagar yang mengurung. Alun-alun lor yang anda lihat dalam foto ini alun-alun pada situasi tahun 1888. Tentu ada banyak perubahan dengan alun-alun sekarang. Yang tidak berubah ada dua pohon beringin yang ada di tengah. Tidak berubah dalam arti, masih tetap di tengah dan tidak diganti pohon lain. Melihat alun-alun tahun 1888 orang bisa membayangkan, ketika orang berunjuk rasa dalam bentuk "pepe" di alun-alun.

Silahkan anda melihat foto alun-alun di tahun 1888 ini sambil membayangkan alun-alun di tahun 2002 ini. Bagaimana perubahan telah terjadi setelah 114 tahun atau satu abad lebih.

Foto-foto diambil dari buku Djokja EN Solo, Koleksi "Karta Pustaka", Anggi Minarni.




Artikel Lainnya :



Bale Inap Bale Dokumentasi Bale Karya Bale Rupa Yogyakarta