Ketika Politik Praktis Menyesak ke Dalam Lukisan Hardi
15 Aug 2016 Haruskah kita bersikap jujur di depan sebuah karya seni? Pertanyaan itu muncul dalam diri saya ketika hadir dalam pembukaan pameran tunggal karya-karya perupa R Suhardi Adimaryono di Bentara Budaya Jakarta, Kamis malam, 12 Agustus 2016.Dengan status Hardi – sapaan Suhardi – sebagai perupa senior yang sudah memiliki tempat dalam komunitas seni di Indonesia, pameran bertajuk “Seni Politik Humanisme” ini tampaknya digelar dengan pembukaan yang tidak sederhana. Itu tampak ketika pameran ini tidak dibuka di dalam galeri di mana sejumlah lukisan dan karya grafis Hardi dipamerkan, melainkan di bawah tenda besar di halaman depan Bentara Budaya Jakarta dengan lebih dari seratus orang hadirin.
Tidak sederhana di sini dimaksudkan bahwa pembukaan ini dihadiri oleh elit politik sekelas Menteri Sekretaris Negara Pratikno, juga beberapa pengamat politik dan mantan pejabat teras di negara ini. Jika bukan pameran seorang perupa penting, seorang menteri mungkin tidak perlu menjadi tokoh pembuka hajat ini.
Kenyataan ini membuat unsur “negara” dan politik praktis sangat terasa dalam pameran ini. Setidaknya, itu terasa pada komentar dalam gurauan yang dilontarkan Menteri Pratikno dalam pidato singkatnya menanggapi pidato Hardi yang sebelumnya dipenuhi denganjoke yang memancing tawa hadirin.
“Ketika saya berangkat ke sini, saya memang ingin melihat pameran ini. Tetapi setelah mendengar ‘ceramah’ Pak Hardi, saya jadi tidak selera melihat pamerannya. Jadi kacau tujuan saya ke sini,” ujar Pratikno.
Pratikno tidak sepenuhnya bergurau. Karena, memang politik praktis terlalu tampak dalam karya-karya Hardi yang terlanjur dikenal sebagai seniman yang menyentuh urusan politik dalam pencapaian estetiknya. Sejak karya cetak-saringnya yang berjudul “Presiden RI Tahun 2001” pada tahun 1979 memancing kontroversi karena sang seniman ditahan oleh lembaga intelijen militer Jakarta, Laksusda Jaya, Hardi telah hidup dengan citra seniman politik.
Namun, di tahun 2016, tak ada lagi cekaman kekuasaan sebagaimana yang mengancamnya pada 1979. Politik dalam karya-karya Hardi yang dipamerkan di pameran yang juga memperingati usianya yang memasuki 65 di tahun ini, sudah tidak lagi mengesankan sikap oposisi.
Yang paling jelas adalah lukisan berjudul “Ngiring ke Istana” yang menggambarkan potret Presiden Joko Widodo dengan latar simbol-simbol kenegaraan seperti Gedung Dewan Perwakilan Rakyat, Tugu Tani, dan Gedung Mahkamah Konstitusi. Lukisan ini dibuaton the spot oleh Hardi tak lama setelah Joko Widodo memenangi Pemilihan Presiden 2014. Lukisan ini, secara tegas, menunjukkan keberpihakan Hardi kepada Joko Widodo.
Dalam lukisan politik seperti ini, intensitas adalah sesuatu yang sangat krusial. Unsur pewarnaan nyaris di sebagian besar lukisan Hardi pada pameran ini tampak agak memaksakan fokus penikmat lukisannya untuk memahami simbol-simbol politik yang ingin disampaikannya. Warna merah adalah yang paling menonjol dari karya-karya Hardi yang memang sebagian besar dilukis sejak 2014.
Untuk Jokowi secara khusus, Hardi membuat tiga lukisan, yakni “Ngiring ke Istana”, “Jokowi Mandeg Prabu”, dan “Jokowi Girinata.”
Pameran ini juga menunjukkan betapa Hardi sangat terikat dengan kesannya sebagai seniman yang politis. Itu tampak pada sesaknya simbol-simbol kenegaraan dalam lukisan-lukisan parodi politiknya. Warna yang terlalu tajam telah membuat metafora yang diinginkan dalam lukisan sebagaimana karya seni lainnya sepertinya telah tertinggal jauh di belakang.
Apakah Hardi telah kehilangan kejujurannya? Saya semakin sulit menerima karya-karya itu karena beberapa yang dipamerkan ada juga semacam karya grafis dengan potret Menteri Pratikno dan beberapa pejabat di lingkungan Presiden Joko Widodo. Seakan-akan, pejabat-pejabat itu layak diperlakukan sebagaimana Hardi memperlakukan potret Affandi, Hendra Gunawan, dan Pramoedya Ananta Toer, dalam karya grafis yang bernada serupa.
Tetapi, bagaimanapun, ini harus diterima sebagai fakta. Bahwa kebenaran sebagai satu-satunya alasan untuk menghargai kesenian telah bercampur-baur dengan politik praktis. Hanya kejujuran yang bisa merasakannya.
Naskah dan foto:Ervin Kumbang
SENI RUPA- dulu untuk mengirim komentar
Baca Juga
- 27-08-16
Pameran Kriya Besar di Jogja Gallery
Tanggal 22-28 Agustus 2016 secara khusus Jogja Gallery, di Jl Pekapalan 1, Alun-alun Utara Yogyakarta menyelenggarakan pameran besar kriya... more » - 26-08-16
Uniform di Mata Harun Si Perupa Muda
Manusia diciptakan tidak seragam. Alam raya juga tidak seragam. Justru yang suka menyergamkan adalah manusia itu sendiri. Pada sisi ini sebenarnya... more » - 15-08-16
Dunia Indigo dalam Ekspresi Lukisan
Karya Edo Adityo sebagai penyandang disabilitas dan sekaligus indigo mungkin terkesan sangat personal, ekspresif, unik, dan sekaligus magis. Dalam... more » - 12-08-16
Rupa Perupa Jawa Timur
Perupa Jawa Timur, yang tergabung dalam kelompok Koperjati, kependekan dari Komunitas Perupa Jawa Timur, menyelenggarakan pameran di Jogja... more » - 10-08-16
‘Operasi’ Gagasan dari Operasi
Tajuk pamerannya ‘Operasi’, menampilkan seni rupa karya Operasi Rachman Muchamad, dipamerkan sejak 30 Juli sampai 9 Agustus 2016 di Taman Budaya,... more » - 09-08-16
Pameran Koleksi Seni Rupa Istana Kepresidenan: 17:71, Selera Mahal Kolektor Negara
Ketika karya seni dipamerkan atas nama “negara”, maka peristiwa pameran karya-karya itu menjadi semacam “pernyataan resmi” yang menunjukkan bagaimana... more » - 05-08-16
Ada Titik-Titik Di Bentara Budaya Yogyakarta
Berbagai macam titik bisa ditemukan di Bentara Budaya, Jalan Suroto No 2, Kotabaru, Yogyakarta, sehingga ada titik-titik di ruang pameran Bentara,... more » - 05-08-16
Usaha Bali Mempertahankan Diri Melalui Sanggar Berusia 46 Tahun
Betapapun General Manager Bentara Budaya Jakarta, Frans Sartono, mengingatkan bahwa Sanggar Dewata Indonesia (SDI) bukanlah lembaga eksklusif hanya... more » - 27-07-16
Pameran Drawing Wayang, Tanggapan Atas Dunia Wayang
Taman Budaya Yogyakarta (TBY) menyelenggarakan pameran Drawing Wayang pada 19 – 24 Juli 2016. Drawing Wayang yang dipamerkan di TBY merupakan bagian... more » - 22-07-16
Simulacra, Mengajak Kritis pada Konsumerisme, Hedonisme, Kapitalisme
Simulacra, demikian tema pameran fotografi karya Alva Christo Y.W. yang dilakukannya di Kelas Pagi Yogyakarta, Jl Brigjen Katamso, Prawirodirdjan GM... more »
Artikel Terbaru
- 16-09-16
Notaris Pertama Warg
Di masa penjajahan Belanda atas Nusantara masyarakat pribumi hanya menjadi budak. Semua pekerjaan kasar dilakukan oleh pribumi, sementara orang-orang... more » - 15-09-16
Kemiskinan Ala Kadar
Apa yang membedakan Garin Nugroho dari kebanyakan sutradara di industri film Indonesia? Film terbaru Garin, Setan Jawa, adalah jawaban yang paling... more » - 14-09-16
Sega Obonk Berpadu d
Kreasi atau cipta karya kuliner terus dilakukan Warung Dahar (WD) Pulo Segaran Tembi Rumah Budaya. Untuk bulan September ini WD Pulo Segaran... more » - 31-08-16
Rujukan untuk Mengen
Judul : Ensiklopedi Suku Bangsa di Indonesia Penulis ... more » - 30-08-16
“Paket Kemerdekaan”
Agustus tiba, Agustus pergi. Layaknya pengulangan yang tak akan berhenti, Agustus di Indonesia adalah perayaan yang memiliki “paketnya” sendiri.... more » - 30-08-16
Wilayah Praja Mangku
Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, tidak hanya terkenal setelah dibangunnya Kompleks Pemakaman Keluarga Suharto, Presiden RI ke-2... more » - 29-08-16
Monolog dan Gerak Pu
Dua puisi karya Resmiyati, yang dimuat dalam antologi puisi ‘Membelah Bulan’, masing-masing berjudul ‘Katresnan’ dan ‘Sephia 2’ diolah dalam bentuk... more » - 29-08-16
Buku Pelajaran Sejar
Judul : Leerboek der Geschiedenis van Nederlandsch Oost-Indie Penulis ... more » - 29-08-16
Kawasan Panggung Kra
Panggung Krapyak adalah salah satu bangunan cagar budaya yang berlokasi di Dusun Krapyak, Kelurahan Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul... more » - 27-08-16
Bayi Kelahiran Mangs
Pranatamangsa: memasuki Mangsa Surya III Mangsa Katelu, 25 Agustus sampai dengan 17 September 2016, umur 24 hari. Candrane: Suta Manut ing Bapa,... more »