Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko
Mencari Bentuk dan Arah

Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan ArahPameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan Arah

Pameran fotografi kembali digelar di Tembi Rumah Budaya Jakarta yang berlangsung 15 Oktober 2010- 28 Oktober 2010 mendatang. Tema yang diangkat si fotografer asal Bandung, Krisna cis Satmoko adalah Bentuk dan Arah. Ncis coba menjabarkan maksud dari tema yang diangkatnya, bagi Ncis, menjadi fotografer, profesi yang sudah ia geluti selama 23 tahun arah sebagai pengarah lensa pada objek yang memiliki bentuk itu penting. Karena itu arah dan bentuk menjadi sangat penting dalam keseharian Cis mencari objek dalam membuat karya foto.

Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan Arah

Ada dua belas karya dibawa Cis dari Bandung yang menjadi terjemahan dari kehidupan yaitu, manusia, tujuan, seimbang, birahi, cinta, sehat, hiburan, serakah, bencana, amarah, luka, dan kematian. Semua tema tersebut dituangkan Ncis dalam beberapa judul antara lain, The Urban foto gedung bertingkat yang sedang dibangun, seorang pria sedang membaca koran, dan bangunan kumuh menjadi satu dengan metode print diatas kayu. Menggambarkan hingar bingar pembangunan yang semakin tidak jelas, dan diantara himpitan petak lapak yang semakin menghimpit manusia tetap perlu membaca tulisan dan membaca gambar.

Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan Arah

Pada tema Seimbang, Cis memotret tanaman dan dedaunan yang berkhasiat untuk kesehatan dengan judul Herbal, pada karyanya ini Cis ingin sumber daya alam disekitar kita dimanfaatkan dan dikonsumsi, tidak hanya saat sakit tetapi saat sehat agar saat tua dan rentan penyakit manusia tetap sehat pikiran dan jasmani. Cerita foto Cis dijabarkan satu persatu sampai akhirnya cerita foto berakhir pada tema kematian, dengan visual mobil ambulance, dan pohon kering berjudul The Trip. Lahir adalah awal kita hadir untuk berbuat dosa, mati adalah awal kita pergi memulai kehidupan yang sebenarnya.

Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan Arah

Seluruh karya Cis dibuat menggunakan ragam jenis kamera, dengan ragam format, materi dan tehnik, namun semuanya dianggap sebagai alat pembantu saja, dengan harapan alat-alat tersebut bisa mencitrakan apa yang ada dalam benak dan hatinya. Sementara untuk print diatas kayu, memang ini bukan tehnik baru dalam dunia fotografi, Cis sendiri tak ada alasan khusus mencetak karyanya diatas kayu, Zentech sebagai sponsor pameran Cis lah yang menawarkan agar kedua belas karya Cis dibuat seperti itu, selain ada kesan elegan, Cis tak perlu repot-repot mencari bingkai untuk memamerkan karyanya. Tigor Lubis, fotografer sekaligus pengelola Tembi Rumah Budaya Fotografi mengatakan eksperimen seperti ini seharusnya sering dilakukan, selain menambah khasanah ilmu fotografi, sesuatu yang berbeda dan unik biasanya dianggap keren oleh penikmat karya foto. Semoga kedepannya dunia fotografi akan semakin berkembang kearah yang lebih baik seiring berkembangnya jaman.

Pameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan ArahPameran Fotografi Krisna 'Cis' Satmoko Mencari Bentuk dan Arah

Natalia